Nama Bayi Laki Laki Nadhif Hafiy Arshaka Riyadi. Halo rekan-rekan. Apa kabar semuanya? Semoga baik selalu ya. Hari ini saya kembali akan menuliskan mengenai pemberian nama bayi laki-laki. Siapakah namanya? Sudah bisa terlihat dari judul ya. Yap, betul sekali, kali ini saya akan menceritakan mengenai pemberian nama bayi Nadhif Hafiy Arshaka Riyadi.
Bisa membantu membuatkan nama bayi adalah kebahagiaan saya. Apalagi jika nama bayi yang saya usulkan akhirnya digunakan sebagai bagian nama dari sang bayi. Seperti saat saya memberikan usulan nama bayi adik bayi ini.
Baca: Memberi Nama Bayi, Pilih Trendi atau Esensi?


Sekitar 2 hari paska lahirnya adik bayi, Huda (kakak dari sang bayi) menghubungi saya melalui Line (@armitaconsult). Kakak Huda ini meminta tolong kepada saya untuk membuatkan nama bagi adik laki-lakinya yang telah lahir hari Senin tanggal 10, September 2017 di Timika, Papua.
Kakak Huda membantu menyampaikan pesan yang diamanatkan orang tuanya kepada saya. Bapak Slamet Riyadi dan Ibu Suyateni (orang tua dari Kakak Huda dan sang bayi), menghendaki untuk dibuatkan nama bayi laki laki dengan kriteria nama terdiri dari 4 kata bernuansa Islami. Nama favorit yang disukai keluarga ini adalah Shaka.
Oleh karena itu, berdasarkan informasi yang dikirimkan melalui form online pemesanan nama bayi, saya kemudian membuatkan 2 usulan nama bayi laki laki. Usulan nama pertama terdiri dari 4 kata, dan usulan nama kedua terdiri dari 3 kata. Dari kedua ide nama bayi laki laki tersebut, akhirnya keluarga Bapak Sugeng Riyadi menjatuhkan pilihan pada usulan nama yang pertama. Berikut penjelasan detail mengenai Nama Bayi Laki Laki Nadhif Hafiy Arshaka Riyadi, nama pertama yang dipilih oleh keluarga Bapak Sugeng.
1. NADHIF HAFIY ARSHAKA RIYADI
Arti per kata
Nadhif                     :     Bersih (Arab)
Hafiy                        :     Yang memuliakan (Arab)
Arshaka                  :     Murah hati, dermawan, sejahtera (Islami)
Riyadi                       :     Nama Ayah
 
Makna
Anak laki-laki keturunan keluarga Riyadi yang bersih, terjaga, mulia hidupnya, murah hatinya, dermawan, dan sejahtera hidupnya.
 
Nama Panggilan
Arka.
Nama Bayi Unik
Nama panggilan dari adik bayi ini adalah Arka. Dimana Arka juga dapat diartikan sebagai cahaya, penerang keluarga, matahari. Semoga kelak adik Arka bisa menjadi cahaya penerang bagi keluarganya kelak, sebagaimana doa yang tersirat dalam nama panggilannya. Aamiin.
Baca: Nama Bayi Kembar Laki Laki Arshaka dan Arzanka
Terima kasih kepada keluarga Bapak Sugeng Riyadi, Ibu Suyateni, dan Kakak Huda yang telah memberikan kepercayaan kepada Armita Consultant sehingga kami membantu memberikan usulan nama bayi putra keduanya. Sehat selalu dan semoga nama yang diberikan berkah dan mendatangkan kebaikan.


Bagi rekan-rekan apabila berkehendak untuk dibuatkan nama bayi seperti adik Arka ini, Insya Allah bisa saya bantu. Untuk pemesanan pembuatan nama bayinya (baik bayi laki laki, perempuan, ataupun kembar) bisa langsung mengisi form online pemesanan nama bayi ini atau melihat-lihat isi blog ini dahulu juga bisa. Silahkan.
Baca: Nama Bayi Laki-Laki Muhammad Tsaqif Arkhan Syaefi
Baiklah, sekian dulu ya, cerita mengenai pemberian Nama Bayi Laki Laki Nadhif Hafiy Arshaka Riyadi. Semoga bermanfaat ya dan sampai ketemu di tulisan selanjutnya.
Salam,